Tuesday, February 25, 2020

Kerinduan di Dermaga Pantai Bira Bulukumba

Rindu itu berat, benarkah? Mungkin engkau sendiri bisa menjawabnya, yang pernah merasakan rindu, yang pernah merasakan cinta. Lalu bagaimana bila kita merindukan suatu tempat? Mungkin saja tempat tersebut menyimpan banyak kenangan, bersama orang yang engkau cintai, atau mungkin bersama sahabatmu terkasih. Dermaga Pantai Bira adalah salah satu tempat yang mungkin akan engkau rindukan, sebuah dermaga sederhana di Pantai Bira Bulukumba.


Dermaga Pantai Bira Bulukumba menyajikan pemandangan alam yang luar biasa, keindahan pantai pasir putih dan air laut yang jernih di Bulukumba Sulawesi Selatan. Dermaga Pantai Bira Bulukumba juga spot foto yang sangat keren, dari sudut manapun kita mengambil gambar dan mengabadikan momen, di arah laut terlihat Pulau Liu Kang Loe yang masih merupakan bagian dari Kabupaten Bulukumba Sulawesi Selatan. Dermaga Pantai Bira Bulukumba juga menyajikan kerinduan bagi mereka para penikmat pantai, di tepinya terdapat lampu-lampu ibarat lampu taman di Kota London Tahun 70an yang menambah keindahan dan keunikan bila berfoto di dekatnya. Mari nikmati Dermaga Pantai Bira Bulukumba, ayo ke Bulukumba! Ayo ke Sulsel!


Oleh : Mohamad Khaidir

Monday, February 24, 2020

Sang Pemuda 1000 Masjid (63)

Langkah-langkah kaki yang mantap menuju masjid seperti terasa tanpa beban dan bergegas. Begitu mungkin yang terasa bagi orang-orang yang bersemangat menuju masjid. Pemuda 1000 masjid pun merasakan demikian, ada semacam semangat yang membara sekaligus menenangkan ketika melangkah menuju masjid maupun ketika perjalanan pulang dari masjid.


Masjid Kubah Emas Dian Al-Mahri Depok Jawa Barat adalah masjid yang indah dan luas. Langkah-langkah kaki para pemuda dan berbagai kalangan pun begitu mantap dam begitu merdu menuju masjid kebanggaan warga Depok ini. Maka seharusnya kita juga, dimanapun kita berada, apapun profesi kita, harus memantapkan langkah menuju masjid agar mendapatkan ketenangan, ketenteraman, bahkan keberanian. Ayo ke masjid!


Oleh : Mohamad Khaidir

Sunday, February 23, 2020

Jalan-jalan Produktif di Puncak Desa Tammatto!

Jalan-jalan mengitari Sulawesi Selatan masih akan kita lakukan, kali ini kita akan menjelajah sebuah bukit atau sebuah puncak di Kabupaten Bulukumba Sulawesi Selatan. Sebuah puncak di sebuah desa, letaknya sesudah Perkebunan Karet Allu Bulukumba Sulawesu Selatan. Perkebunan Karet yang menjadi saksi sejarah bahwa Inggris pernah melakukan sistem tanam paksa di Bumi Panritta Lopi Bulukumba. Semacam menjadi kejutan bagi para petualang dan penjelajah, sesudah kebun karet ini kita akan menemukan sebuah puncak di ujungnya, menjadi kepuasam tersendiri bagi para petualang dan penjelajah keindahan alam.



Ialah Puncak Desa Tammatto Bulukumba Sulawesi Selatan, Puncak yang masih sangat hijau. Jalan setapak tersedia seolah-olah sedang mengundang para petualang atau penjelajah untuk menjejakkan kaki dan menguji nyali untuk melakukan jalan-jalan produktif di puncak ini. Puncak Desa Tammatto Bulukumba menyajikan pemandangan bukit hijau yang sangat luas sejauh mata memandang, hanya hamparan hijau bertemu dengan awan putih serta pegunungan yang berwarna biru, sungguh ciptaan Tuhan yang akan memanjakan mata kita, keindahan alam yang luar biasa! Kamu harus jalan-jalan kesini dan menikmati keindahan alamnya, Ayo ke Bulukumba! Ayo ke Sulsel!


Oleh : Mohamad Khaidir

Saturday, February 22, 2020

Sang Pemuda 1000 Masjid (62)

Masjid itu tampak tegar berdiri dengan dua menaranya yang besar dan kokoh menjulang seolah ingin menerobos awan mendung yang menggelayuti langit Kota Makassar. Rintik-rintik hujan juga masih menerpa bersama udara dingin, namun pemuda 1000 masjid masih terus melanjutkan perjalanannya. Mengunjungi masjid untuk menggali inspirasi lalu menuliskan setiap perjalanan agar menjadi motivasi agar orang-orang semakin tertarik untuk berkunjung pula ke masjid.


Masjid Miftahul Khayr tampak begitu kokoh berdiri, di tepi jalan, menaranya menjulang ke atas melebihi ketinggian sebagian besar ruko sebagai penanda bahwa ada masjid di daerah ini. Menara Masjid Miftahul Khayr juga berfungsi agar suara-suara panggilan terdengar seluas-luasnya, tersebar sejauh-jauhnya jangkauan. Berada di pinggir jalan kecil, Masjid Miftahul Khayr tampil sebagai penyejuk hati, pikiran, dan pandangan. Perjalanan pemuda 1000 masjid masih akan terus kita lanjutkan, ayo ke masjid!


Oleh : Mohamad Khaidir

Friday, February 21, 2020

Taman Wisata Puncak Bila Riase Sidrap

Anda ingin jalan-jalan ke puncak lalu menemukan banyak fitur dan opsi berwisata? Rasa-rasanya anda harus berkunjung ke Kabupaten Sidenreng-Rappang atau Sidrap Provinsi Sulawesi Selatan. Jalan-jalan produktif kali ini adalah sebuah taman wisata yang berada di puncak Kabupaten Sidrap Sulawesi Selatan. Taman Wisata Puncak Bila Riase Sidrap, terletak di Jalan Poros Bila Sarawatu - Baruku Kilometer 9 Desa Bila Riase Kabupaten Sidrap Sulawesi Selatan.



Taman Wisata Puncak Bila Riase Sidrap menyajikan pemandangan yang indah, ada sebuah replika sepeda dalam ukuran yang besar, sangat cocok untuk berfoto ria dan menikmatinya bersama keluarga serta sahabat. Adapula kolam renang terbuka yang dilengkapi dengan wahana bermain anak-anak, sangat menyenangkan liburan bersama keluarga disini. Ayo jalan-jalan kesini,  Taman Wisata Puncak Bila Riase Sidrap, ayo ke Sidrap! Ayo ke Sulsel!




Oleh : Mohamad Khaidir

Thursday, February 20, 2020

Sang Pemuda 1000 Masjid (61)

Bila tersesat, ayo ke masjid. Bila bingung, ayo ke masjid. Bila suntuk, ayo ke masjid. Bila merasa hampa, ayo ke masjid. Bila merasa resah, ayo ke masjid. Bila galau, ayo ke masjid. Mungkin dengan mengunjungi masjid bosa menjadi solusi agar hati dan pikiran kita terpimpin dalam kebenaran, agar hati dan pikiran kita terbimbing. Begitulah keyakinan yang dibangun oleh sang pemuda 1000 masjid, begitulah semangat yang dibangun oleh pemuda 1000 masjid.


Perjalanan pemuda 1000 masjid kali ini adalah Masjid Al-Umar Jalan Sunu Makassar. Sebuah masjid bertingkat yang di dominasi oleh warna jingga. Sebuah masjid yang dapat menjadi sarana agar kita bisa memiliki hati dan pikiran yang terbimbing, masjid yang menjadi sarana agar kita senantiasa berada dalam kebaikan, dengan bertemu orang-orang berpikiran positif akan memantik kembali semangat kita yang mungkin sedang lesu. Jadi, tunggu apa lagi, ayo ke masjid!

Oleh : Mohamad Khaidir

Wednesday, February 19, 2020

Nikmati Indonesia, Ayo ke Sulsel!

Indonesia itu indah, rugi bila dimasa muda engkau tak berjalan-jalan menikmati keindahan alamnya! Jangan merasa betah dirumah saja, jiwa petualangan akan terus memanggilmu. Memanggil jiwamu yang memang butuh piknik, butuh bersenang-senang, butuh berjalan-jalan bersama orang-orang yang dicintai.



Keindahan nusantara ini salah satunya adalah di Pulau Sulawesi, Provinsi Sulawesi Selatan masih menyimpan potensi alam dan potensi wisata untuk kita jelajahi dan kita kembangkan. Tentu kita mengembangkannya dengan memerhatikan kearifan lokal dan tetap peduli serta menjaga lingkungan. Nilmatilah air terjunnya, nikmatilah pantainya, nikmatilah puncaknya, rasakan sensasi kemerdekaan jiwa!




Kemerdekaan yang bertanggungjawab tentunya, begitulah para petualang sejati, begitulah para penjelajah dan pecinta alam sejati. Jadi, tunggu apa lagi, ayo jalan-jalan mengelilingi Indonesia! Ayo melakukan jalan-jalan yang produktif! Ayo nikmati keindahan alam di Sulawesi Selatan! Ayo ke Sulsel!

Oleh : Mohamad Khaidir

TENTANG CYBER WAR

Artificial intelegent dan kemajuan teknologi mengubah wajah dunia! Apalagi jika suatu negara sangat memperhitungkan bioteknologi yang mutakh...